Assalamualaikum Wr. Wb
Puji syukur kita panjatkan kepada Allah SWT karena telah memberikan nikmat dan hidayah-Nya kepada kita, yang berupa kehidupan dan kesehatan ini. Begitu juga shalawat dan salam kepada Nabi Muhammad SAW beserta keluarga, sahabat, dan juga umatnya hingga akhir zaman nanti.
Pada dasarnya terdapat perbedaan yang besar antara seorang siswa dan mahasiswa. Ketika seorang siswa dituntut untuk belajar, seorang mahasiswa tentunnya juga, tetapi ditambah juga dengan tuntutan lain. Selain belajar, seorang mahasiswa juga dituntut untuk dapat menjadi agen perubahan dalam menyikapi berbagai permasalahan yang terjadi di sekitarnya. Yang berarti mahasiswa belajar bukan untuk dirinnya sendiri, akan tetapi juga lingkungan disekitar mereka.
Laboratorium Gambar Teknik dan Studio Desain adalah sebuah laboratorium yang terdapat di jurusan Teknik Industri, Fakultas Rekayasa Industri, Universitas Telkom. Sesuai dengan namannya, Laboratorium Gambar Teknik dan Studio Desain menjadi sebuah laboratorium yang berfokus dalam mempelajari bidang kajian gambar teknik dan juga desain. Dimana kedua bidang tersebut menjadi sebuah elemen yang berperan penting didalam dunia industri saat ini.
Kegiatan didalam Laboratorium Gambar Teknik dan Studio Desain sendiri, sebenarnya merupakan kegiatan yang dilaksanakan untuk dapat mendukung mimpi besar dari seluruh mahasiswa yang terlibat didalamnya. Termasuk mimpi untuk dapat menjadikan lingkungan disekitarnya menjadi lebih baik dengan cara masing-masing.
Dengan peran mahasiswa didalam Laboratorium Gambar Teknik dan Studio Desain, menjadikan laboratorium ini menjadi sebuah laboratorium yang terus berkembang seiring waktu. Sifat dasar mahasiwa yang dinamis, ikut membawa laboratorium berubah terus menerus menjadi lebih baik. Dengan menjadikan inovasi dan evaluasi sebagai kunci didalam perkembangannya.
Sebagai penutup, sebuah kutipan akan dirasa pas untuk sedikit dibahas. “Do what you love, and Love what you do”. Ada alasan kenapa Do what you love diletakkan dibagian depan, itu karena didalam hidup kita harus menjadi apa yang kita sendiri inginkan. Tetapi untuk dapat menjadi apa yang kita inginkan usaha dan doa sangat diperlukan. Dan Love what you do memiliki peran selanjutnya, dimana kita harus menikmati usaha dan doa kita dalam rangka mencapai impian masing-masing.
Terimakasih, Wassalamualaikum Wr.Wb.
Aditya Chamdi Yusuf
1201160002